Keamanan rumah yang maksimal tentunya akan membuat penghuninya merasa aman dan nyaman selama tinggal.
Sebaliknya, keamanan rumah yang tidak maksimal akan membuat penghuni merasa cemas yang akan mengganggu kenyamanan tinggal. Oleh karena itu, sistem keamanan rumah adalah faktor penting yang harus diperhatikan.
Bagi Anda yang baru memiliki rumah atau sudah memiliki rumah tetapi ingin meningkatkan keamanan rumah, berikut adalah berbagai cara yang bisa Anda lakukan.
1. Menggunakan Kunci yang Berkualitas dan Terbaru
Tips meningkatkan sistem keamanan rumah pertama kali yang harus Anda perhatikan adalah kunci yang Anda gunakan. Pastikan semua kunci baik kunci rumah, kunci pagar, kunci gembok dan lain sebagainya yang digunakan memiliki kualitas terbaik dan terbaru. Kunci – kunci yang sudah lama berpotensi mudah untuk dibobol. Sehingga, Anda harus mengganti semua kunci dan gembok Anda dengan model terbaru yang lebih berkualits.
2. Gunakan Sistem Keamanan Rumah Elektronik
Bagi Anda yang memiliki budget lebih, Anda bisa memilih untuk menggunakan teknologi elektronik yang sudah canggih. Anda bisa menggunakan teknologi smart door lock dimana Anda bisa mengontrol kunci rumah Anda dari jarak jauh hanya melalui ponsel pintar yang Anda miliki. Jadi, jika Anda lupa mengunci rumah, Anda bisa menguncinya dari ponsel Anda kapan pun dan dimana pun Anda berada.
3. Gunakan Alarm Keamanan Rumah
Teknologi sistem keamanan rumah lainnya yang bisa membantu meningkatkan keamanan rumah Anda. Teknologi Alarm ini bisa dihubungkan dengan sensor yang bisa mendeteksi adanya gerakan di dalam rumah atau ketika pintu atau jendela rumah Anda dibobol. Alarm akan berbunyi nyaring yang tentunya akan mencegah kejahatan terjadi.
4. Pasang Kamera CCTV
Kamera CCTV dapat berfungsi untuk meningkatkan keamanan rumah. Meskipun kamera CCTV tidak mencegah kejahatan, tetapi kamera CCTV bisa membantu Anda untuk mendapatkan bukti kejadian terjadinya kejahatan di rumah Anda. Dengan menggunakan hasil rekaman CCTV Anda, maka Anda dapat melihat siapa pelakunya dan bagaimana aksinya. Sehingga, Anda bisa langsung melaporkan ke pihak berwajib.
5. Gunakan Brankas untuk Menyimpan Barang Berharga
Sangat disarankan untuk menyimpan barang – barang berharga Anda di tempat tertentu yang sulit untuk diakses. Menggunakan brankas adalah salah satu cara yang efektif. Anda bisa menggunakan brankas dengan ukuran yang sesuai dengan kebutuhan penyimpanan Anda. Dengan adanya brankas di rumah, Anda bisa menyimpan perhiasan, uang tunai dan dokumen – dokumen penting lainnya yang berharga dengan rapi dan aman. Brankas pun sudah didesain khusus menggunakan bahan yang membuat semua barang – barang di dalamnya tidak rusak.